Angkat Konflik Pelik Perceraian Queen of Divorce! Berikut Sinopsis, Jadwal Tayang dan Daftar Para Pemain

- Sabtu, 03 Februari 2024 | 12:30 WIB
Angkat Konflik Pelik Perceraian Queen of Divorce! Berikut Sinopsis, Jadwal Tayang dan Daftar Para Pemain

ASPIRASIKU – Drama korea terbaru tahun ini Queen of Divorce, tayang perdana pada hari Rabu (31/1/2024).

Queen of Divorce ini menarik, drama Korea ini terinspirasi dari berbagai permasalahan rumah tangga, yang seringkali menyebabkan terjadinya sebuah perceraian.

Secara singkat sinopsis, Kim Sa-ra yang diperankan oleh Lee Ji-ah adalah karakter utama di drama Queen of Divorce.

Baca Juga: Honda Stylo 160: Skuter Enjin 157 cc dengan Kelengkapan Premium Diluncurkan di Indonesia, Ini Harga dan Spesifikasinya

Ia adalah seorang pengacara perceraian sekaligus menantu dari pemimpin firma hukum terbesar di Korea.

Di awal cerita berfokus membahas seorang Kim Sa-ra yang dunianya hancur setelah dikhianati oleh Suami dan ibu mertuanya.

Bukan hanya dikhianati, berkat kekuasaan dari ibu mertuanya, Kim Sa-ra pun harus berada di dalam penjara dan kehilangan hak asuh atas putranya.

Baca Juga: WOW! Punya Kekayaan Ribuan Triliun, Berapa total kekayaan Mark Zuckerberg dalam rupiah?

Dokumen palsu atas penyerahan hak asuh dan rencana yang telah diatur sedemikian rupa oleh sang suami menjadi alasan Kim Sa-ra ingin melakukan balas dendam.

Ia ingin suaminya di penjara dan bangkrut, sehingga hak asuh anaknya bisa Ia rebut kembali.

Atas perbuatan baiknya dulu kepada Son Jang-mi, akhirnya Kim Sa-ra diajak untuk bekerja sama membangun sebuah perusahaan jasa bernama “Solution” yang menyelesaikan berbagai kasus perceraian.

Baca Juga: Setelah VOC dibubarkan, politik kolonial liberal mulai dijalankan oleh gubernur Jenderal Daendels, tugas Daendels di indonesia adalah....

Setiap episode pada drama Queen of Divorce ini menceritakan kasus perceraian yang berbeda-beda.

Bukan hanya konflik rumah tangga yang di bahas namun kerja sama team, kekompakan dari para anggota solution untuk mencari solusi dan penyelesaian pun menjadi pemanis cerita di drama ini.

Artikel ini telah lebih dulu tayang di: aspirasiku.id

Komentar