murianetwork.com - Semua penggemar The Beatles telah mengetahui bahwa band idolanya itu telah bubar pada bulan April 1970 semenjak pernyataan Paul McCartney mundur dari grup.
Namun tidak banyak yang tahu awal mula hingga The Beatles benar benar bubar secara resmi.
Tanda tanda The Beatles bubar sesungguhnya sudah terbaca semenjak band asal Liverpool ini mulai menggarap album White Album di tahun 1968.
Baca Juga: Kuliner Kauman Johar Semarang Ramai Pengunjung Berburu kuliner Serba Putih Pedas dan Gurih
Sebab saat itu tidak semua personel The Beatles datang komplit di studio.
Semua personel menggarap lagu lagu karya sendiri untuk album ganda studio The Beatles yang pertama, White Album.
Paul McCartney yang mulai bersikap bagai pemimpin di The Beatles sesungguhnya menginginkan penggarapan album dilakukan secara bersama di studio.
Akan tetapi kenyataan justru yang terjadi sebaliknya.
Bahkan John Lennon sendiri menyukai White Album lantaran kinerja personel yang bisa lebih bebas.
Selanjutnya, Paul McCartney mulai mengajak rekan rekannya untuk menggarap album album The Beatles berikutnya.
Baca Juga: Ditanya Gibran Soal SGIE dalam Debat Cawapres 2024, Cak Imin Mengaku Tidak Paham
Namun ajakan Paul itu justru ditanggapi dingin 3 personel The Beatles lainnya.
Toh pada akhirnya upaya Paul ini membawa hasil dan The Beatles pada tahun 1969 bisa menyelesaikan 2 album dalam waktu yang berbeda yaitu Get Back (kemudian jadi Let it Be) dan Abbey Road.
Saat album Abbey Road dirilis terlebih dulu di bulan September 1969, saat itu pula John Lennon menyampaikan kepada 3 beatle bahwa dirinya mengundurkan diri dari The Beatles.
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: suaramerdeka.com
Artikel Terkait
Ayu Aulia Bongkar Chat Revelino Tuwasey dan Lisa Mariana soal Anak
Lisa Mariana Bantah Revelino Tuwasey adalah Ayah Bilogolis Anaknya: Anak Ridwan Kamil!
Ternyata Hotman Paris yang Kasih Ide di Balik Pria Ngaku Ayah Biologis Anak Lisa Mariana
Robby Abbas Ngaku Jadi Muncikari TB Model Iklan Sabun, Udah Tua tapi Bayarannya Wah...