SurabayaNetwork.id - Viral di sosial media X tentang videotron Anies Baswedan di takedown oleh pihak yang tidak bertanggung jawab.
Pendukung dari K-Popers yang diinisiasi oleh aniesbubble dan Opplamie Project patungan untuk pasang iklan di videotron.
Namun, videotron yang sudah dipesan akan ditayangkan mulai tanggal 15-21 Januari 2024 tersebut, hanya dimunculkan dalam satu hari saja.
Dimana videotron tersebut terpasang di dua tempat, yaitu di depan Graha Mandiri Jakarta dan di Grand Metropolitan Bekasi.
Dari kejadian itu, membuat para pendukung Anies merasa kecewa, atas aksi beberapa pihak yang telah melakukan penghentian iklan videotron capres nomor urut satu tersebut.
Melalui akun X pribadi @aniesbaswedan, mengapresiasi kapada para pendukung atas ide kreatif anak-anak muda tersebut.
"Apresiasi setingginya buat semua yg sudah jalankan dan dukung inisiatif luar biasa ini, walau berujung tidak seperti yg kita harapkan," tulis Anies dari akun X miliknya.
Anies juga mengucapkan terimakasih dan memberikan semangat kepada para relawan dari kalangan K-Popers yang memasang videonya.
"Tetap semangat, karena sebesar apapun tekanan yang kita terima, tidak ada apa-apanya dibanding tekanan hidup yang dijalani rakyat kebanyakan setiap hari. Jadi apapun tantangan yang kita temui dalam perjuangan untuk masyarakat Indonesia ini, ya kita hadapi, sama-sama," sambungnya.
Tidak hanya di Jakarta dan Bekasi iklan videotron Anies, Medan juga ada di depan Hermes Palace, Jalan Pemuda.
Pihak dari Opplamie Project masih mengupayakan solusi terbaik, untuk masalah videotron yg di takedown tersebut.
Opplamie Project menghimbau para Humanies atau sebutan para fans aniesbubble, untuk tidak khawatir terkait masalah videotron.
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: surabaya.jatimnetwork.com
Artikel Terkait
KKP Akan Memberikan Denda 18 juta Kepada Pemilik Pagar Laut di Tangerang Banten
Unik! Sekolah Ini Menerapkan Program Tidur Siang Bersama Selama 1 Jam di Kelas
Viral! Pasien di Bengkulu Digigit Anjing, Petugas Puskesmas Malah Suruh Gigit Balik Anjingnya
Ini Dia Jumlah Kekayaan 48 Menteri Kabinet Merah Putih Berdasarkan LHKPN