MURIANETWORK.COM -Gempa bumi berkekuatan magnitudo (M) 5,3 mengguncang Kabupaten Malang, Jawa Timur pada Selasa dinihari (21/5).
"Gempa Mag:5,3 (127 km Tenggara Kab-Malang-Jatim), tidak berpotensi tsunami" tulis BMKG di akun X, Selasa (21/5).
BMKG melaporkan, gempa yang terjadi pada pukul 02.42 WIB itu berada di koordinat 9,28 lintang selatan (LS), 112,61 bujur timur (BT).
Atau 127 kilometer tenggara Kabupaten Malang, dengan kedalaman 10 kilometer.
Gempa tersebut dirasakan di sekitar wilayah dengan skala "modified, mercally, intensity" (MMI) III Karangkates, II Malang, II Jember, II Kepanjen, II Kuta.
Skala II MMI artinya getaran dirasakan oleh beberapa orang, benda-benda ringan yang digantung bergoyang. Sementara skala III MMI artinya getaran dirasakan nyata dalam rumah. Terasa getaran seakan-akan ada truk berlalu.
Sumber: RMOL
Artikel Terkait
Bisnis Cilok Sidik Eduard Terancam Bangkrut Gara-Gara Ulah Food Vlooger
[INFO] Wapres Gibran Ajak Generasi Muda Berani Buat Terobosan: Harus Bisa Beradaptasi & Manfaatkan Peluang!
Viral Video Warga Bongkar Sarang Tikus di Balik Keramik Berisi Uang Tunai Rp22 Juta
Wpsora: Menyediakan Solusi Digital untuk Bisnis Modern di Indonesia