MURIANETWORK.COM - Ada sistem belajar unik yang diterapkan oleh SMPN 39 Surabaya. Sekolah menerapkan program unggulan tidur siang bersama selama 1 jam di kelas.
Siswa diwajibkan membawa bantal atau boneka dari rumah. Selama program berlangsung, siswa laki-laki dan perempuan akan dipisah dengan pengawasan guru.
Pada unggahan Instagramnya, SMPN 39 Surabaya menyebut bahwa tidur siang memiliki banyak manfaat, diantaranya membuat otak menjadi lebih fokus belajar, membuat tubuh tumbuh kuat, memperbaiki sel-sel yang rusak, mengoptimalkan daya ingat, dan menjaga daya tahan tubuh.
Oleh karenanya, dengan tidur yang berkualitas, diharapkan anak-anak bisa tumbuh dengan cerdas.
“Tidur siang memiliki banyak manfaat lho. Durasi ideal tidur siang antara 10-60 menit dan waktu terbaik dilakukan antara pukul 13.00 hingga tidak lebih dari pukul 15.00,” tulis caption pada unggahan SMPN 39 Surabaya.
Sumber: instagram @ctd.insider
Artikel Terkait
Geruduk Rumah Jokowi, Massa Minta Tunjukkan Ijazah Asli, Jokowi Ogah!
Ijazah Yang Tak Pernah Ada: Ketika Kebohongan Menjadi Fondasi Kekuasaan
Darurat Nalar – Ketika Hercules Lebih Kredibel dari UGM
Dokumen Ungkap Militer AS Sempat Kembangkan Bom Gay, Buat Tentara Musuh Jadi Homoseksual