Harta Kekayaan Luhut Binsar Pandjaitan di LHKPN, Salah Satu Pejabat Terkaya di Indonesia

- Minggu, 16 Februari 2025 | 05:50 WIB
Harta Kekayaan Luhut Binsar Pandjaitan di LHKPN, Salah Satu Pejabat Terkaya di Indonesia


Harta kekayaan Luhut Binsar Pandjaitan di LHKPN. Luhut membuatnya jadi salah satu pejabat terkaya di indonesia. Diketahui Luhut Binsar Pandjaitan mengisi dua jabatan di kabinet Presiden Prabowo Subianto atau Kabinet Merah Putih. 

Sebelumnya Purnawirawan Jenderal TNI itu diamanahi posisi sebagai Ketua Dewan Ekonomi Nasional. Setelah itu, ia dilantik sebagai Penasihat Khusus Presiden pada 22 Oktober 2024 di Istana Kepresidenan. 

Harta Kekayaan Luhut Binsar Pandjaitan di LHKPN

Sebelum dilantik, Luhut telah melaporkan harta kekayaannya kepada Komisi Pemberantasan Korupsi atau KPK pada 22 Maret 2024 periodik 2023. 

1. Harta Kekayaan LHKPN

Melansir Laporan Harta Kekayaan Penyelenggaraan Negara (LHKPN), pada Sabtu (15/2/2025), Luhut mempunyai total harta kekayaan Rp1.043.460.709.886 atau Rp1,04 triliun

Tercatat harta yang dimiliki oleh Luhut mencakup aset tanah dan bangunan sebesar Rp251,6 miliar. Aset tersebut tersebar di berbagai wilayah, seperti Bogor, Jakarta Timur, Badung, Jakarta Pusat, Jakarta Selatan, Malang, Tapanuli Utara, Samosir, dan Simalungun.

Sementara itu, untuk kendaraan Luhut memiliki kendaraan dengan total 7 unit yang terdiri dari motor dan mobil dengan total nilai mencapai Rp6,25 miliar. 

Mobil yang dimilikinya adalah Isuzu Panther LM 25 2006, Toyota Alphard 3,5 Q AT 2016, Sedan Lexus LS500H Executive 2022, Toyota Alphard 2,50 AT 2022, dan Mitsubishi Triton 24LD Cult 4x4 AT 2023. 

Motor yang dimiliki Luhut adalah Honda Solo NF11T11C1MT 2015 dan Honda Beat 2020. Semua kendaraannya itu tercatat dari hasil sendiri. 

Eks Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman RI itu juga memiliki harta bergerak lainnya sebesar Rp3,38 miliar, surat berharga sebesar Rp374,7 miliar, kas dan setara kas sebesar Rp164,0 miliar, serta harta lainnya sebesar Rp294,5 miliar.  

Menariknya, pria yang pernah menjabat sebagai Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan RI atau Menkopolhukam ini juga tercatat memiliki hutang sebesar Rp51,23 miliar.

Luhut Binsar Pandjaitan Jadi Salah Satu Pejabat Terkaya di Kabinet Merah Putih

Dengan total harta kekayaan tersebut Luhut menjadi salah satu pejabat terkaya di Kabinet Merah Putih.

2. Harta Kekayaan Menteri Prabowo

Selain dirinya ada Widiyanti Putri, Menteri Pariwisata dengan total kekayaan Rp5,43 triliun, Sakti Wahyu Trenggono (Menteri Kelautan dan Perikanan, Rp2,66 triliun), Erick Thohir (Menteri BUMN, Rp2,31 triliun). 

Lalu, ada Otto Hasibuan (Wakil Menteri Koordinator Bidang Hukum, Rp15,2 triliun), Setiawan Ichlas Utusan Khusus Presiden Bidang Ekonomi dan Perbankan, Rp1,51 triliun), Amran Sulaiman (Menteri Pertanian, Rp1,24 triliun). Muhammad Mardiono (Utusan Khusus Presiden Bidang Pengentasan Kemiskinan, Rp1,20 triliun). 

Demikian ulasan mengenai harta kekayaan Luhut Binsar Pandjaitan di LHKPN jadi salah satu pejabat Terkaya di indonesia.

Sumber: okezone
Foto: Luhut Binsar Pandjaitan/Net

Komentar