Resmob Polda Sumbar dan Satuan Reskrim Tanah Datar berhasil menangkap terduga pembunuh Cinta Novita Sari (CNS) di Kota Langsa, Aceh, pada Senin (24/2).
“Terduga pelaku utamanya ditangkap di Kota Langsa, Aceh, sekitar pukul 20.00 WIB tadi,” ujar salah seorang personel Polda Sumbar, yang tidak mau disebutkan namanya, kepada Sumbarkita melalui sambungan telepon. Saat dihubungi, ia masih berada di Langsa.
Akun Instagram Tipidumpolrestd (Unit Tipidum Satreskrim Polres Tanah Datar) mengunggah status di fitur ceritanya sekitar pukul 20.15 WIB, yang disinyalir berkaitan dengan penangkapan terduga pembunuh tersebut.
“Alhamdulillah.. Terima kasih untuk doa dan dukungannya masyarakat Tanah Datar hinga kasus ini terungkap. Kami polisi bukan apa-apa tanpa bantuan masyarakat,” kata akun tersebut.
CNS merupakan siswi MTsN 2 Tanah Datar yang mayatnya ditemukan dalam karung di pinggir jalan kawasan Desa Sungai Tarab, Kecamatan Sungai Tarab pada Rabu (19/2). Remaja perempuan berusia 16 tahun itu merupakan warga Sumanik, Kecamatan Salimpaung, Tanah Datar.
Sumber: sumbarkita
Foto: Cinta Novita Sari (CNS)/Net
Artikel Terkait
Monumen Titik Nol IKN Masih Ada Tulisan Loren Ipsum, Netizen Gagal Paham: Kok Bisa Selengah Ini?
AS Serang Pelabuhan Minyak Houthi di Yaman, 74 Orang Tewas
Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp 400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
Viral! Tugu Titik Nol Lorem Ipsum IKN Ditutup Terpal Usai Ramai di Medsos, Begini Kata OIKN