Beredar di media sosial seorang diduga pengemis sedang duduk sandaran di pojokan ruang Anjungan Tunai Mandiri (ATM), sembari video call menggunakan handphone (HP).
Momen tersebut diunggah akun Instagram @info_malang. Dalam video yang diunggah terlihat pria mengenakan kaus kuning dengan celana hitam bersandar di kaca ruang ATM sembari video call menggunakan headshet.
Dinarasikan, pria tersebut merupakan seorang pengemis dan terjadi di perempatan ITN Malang. "HP canggih, kuota penuh. Perempatan ITN, Malang," tulis akun tersebut dikutip pada Senin (3/3/2025).
Diduga video tersebut diambil di kampus ITN di Jalan Bendungan Sigura-gura Kota Malang.
Unggahan tersebut dibanjiri komentar warganet. Banyak yang menuliskan bernada negatif.
"di tempatku malah ada ibu2 pengemis pakai tablet iphone,yg ngliat pada geleng2," tulis akun @rych*****.
"Kok heran. Pengemis di konoha itu justru termasuk orangĀ² berduit. Punya mobil, rumah gede. Heran?" komentar @vand****.
"Live tiktak kayak e," tulis akun @dvd****.
"Sudah tidak kaget...kita kasih se tidaknya mereka bner2 tdk punya dan usaha..respeck pedagang kakai lima bln puasa," tulis @hadiwon*******.
Sumber: suara
Foto: Viral Pengemis di Malang Santai Video Call. [Instagram/info_malang]
Artikel Terkait
Ngabuburit Keliling Kota Solo, Jokowi Bagikan Beras dan Amplop ke Warga
Pria Pakai Senpi Gedor Kaca Mobil Berisi Sejumlah Wanita di Bandung Barat, Pelaku Diamankan Polisi
KPK Tetapkan 5 Tersangka dalam Kasus Korupsi Kredit LPEI, Ini Nama-namanya
Warga Ramai-Ramai Serbu SPBU Swasta, dari Maung Milik Presiden Prabowo hingga Motor Roda Tiga Pengangkut Sampah