KABAR INSPIRASI - Intip spesifikasi HP XIOMI REDMI NOTE 12 dengan harga 2juta saja.
Ini dia harga dan spesifikasi terbaru dari Redmi Note 12 di Indonesia
Xiaomi Redmi Note 12 versi "reguler" (4G) diposisikan sebagai varian yang paling dasar dengan harga yang paling murah.
Xiaomi Redmi Note 12 reguler mengusung layar AMOLED berukuran 6,67 inci dengan resolusi Full HD Plus dengan dukungan refresh rate hingga 120 Hz.
Ponsel ini dibekali kamera selfie beresolusi 13 MP, sedangkan bagian punggungnya sudah dilengkapi dengan setup tiga kamera.
Yaitu kamera utama 50 MP (f/1.8), kamera ultrawide 8 MP (f/2.2), dan kamera makro 2 MP (f/2.4).
Kamera ini sudah dibantu dengan teknologi kecerdasan buatan, menambah kemudahan bagi penggunannya.
Berpindah ke sektor hardware, Redmi Note 12 reguler diotaki chipset Snapdragon 685 berfabrikasi 6 nm yang dipadukan dengan tiga opsi RAM 4/6/8 GB dan satu pilihan media penyimpanan (storage), 128 GB.
Untuk daya, ponsel ini ditopang baterai berkapasitas 5.000 mAh dengan teknologi pengisian cepat (fast charging) berdaya 33 Watt.
Beralih ke software, smartphone midrange ini menjalankan sistem operasi (OS) Android 13 yang dipoles dengan tampilan antarmuka (UI) MIUI 14.
Fitur pendukung lainnya mencakup sensor sidik jari (fingerprint) samping, AI face unlock, IR blaster, Dual SIM, MicroSD, dan headphone jack 3,5 mm.***
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: kabarinspirasi.com
Artikel Terkait
Bantu Ridwan Kamil, Hotman Paris Dalang Munculnya Pria Ngaku Ayah Biologis Anak Lisa Mariana
Habib Umar Alhamid: Selamat Datang Jenderal Prabowo Subianto Sebagai Duta Perdamaian Dunia
Mobil Polisi Dibakar saat Jemput Pelaku di Depok, Begini Kronologinya!
Terpaut Satu Tahun, Ijazah UGM Guru Besar Unnes Prof Saratri Disebut Berbeda dengan Punya Jokowi