murianetwork.com - Nama Justin Hubner tengah menjadi bulan-bulanan di media sosial, terutama di X dan Instagram.
Hal tersebut menyusul penampilan kurang baiknya di laga debutnya saat Timnas Indonesia berhadapan dengan Libya di laga uji coba, Selasa, 2 Januari 2024.
Dalam laga yang berlangsung di Antalya, Turki tersebut, tim asuhan Shin Tae Yong dicukur empat gol tanpa balas.
Di mana di antara gol tersebut adalah lantaran kesalahan (blunder) dari Justin Hubner.
Baca Juga: Berapa Umur Justin Hubner? Intip Profil Pemain Sepak Bola Asal Belanda yang Telah Sah Jadi WNI
Sehingga, tak pelak jika ia langsung menjadi bulan-bulanan netizen.
Atas blundernya itu, Hubner sendiri tampak langsung meminta maaf di akun Instagramnya, @justinhubner.
Ia juga berjanji akan memberikan yang terbaik di laga-laga berikutnya.
"Maaf untuk kebobolannya guys," ucapnya jika diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia.
Baca Juga: Pemain-pemain Timnas yang Terancam Kehadiran Thom Haye, Marc Klok Paling Was-was
"Kami akan terus maju dan melakukan yang terbaik setelah hari ini," tegas pemain Wolverhampton Wanderes tersebut.
Hubner mengaku cukup kesulitan di laga debutnya ini, karena harus berhadapan dengan sistem dan formasi baru.
Namun, terlepas dari hal itu, ia mengaku senang akhirnya bisa bermain untuk Timnas Indonesia.
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: jatimnetwork.com
Artikel Terkait
Dituding Bukan Wanita, Petinju Aljazair Imane Khelif Menangis: 'Allah Bersama Saya, Allahu Akbar'
Kontroversi Olimpiade Paris: Izinkan Atlet Transgender Ikut Tinju Wanita, Lawan Auto Babak-belur!
Raih Medali Perak, Gaya Santai Atlet Penembak Turki Jadi Sensasi di Olimpiade Paris 2024
Belal Muhammad, Petarung Palestina Pertama yang Raih Gelar Juara UFC