murianetwork.com - Kepindahan Marc Marquez dari pabrikan Honda ke pabrikan Ducati menjadi salah satu yang paling heboh di akhir tahun lalu.
Penggemar MotoGP tentu saja menanti bagaimana penampilan Marc Marquez dengan motor Ducati.
Juara dunia MotoGP 6 kali tersebut bergabung bersama tim Gresini dan akan berduet dengan adik kandungnya yaitu Alex Marquez.
Baca Juga: Ingin Memanfaatkan Promo Semarak Awal Tahun 2024 dari PLN? Ini Dia Langkah-langkahnya
Ia menjalani debutnya dengan motor Ducati Desmosedici GP23 dalam tes Valencia di bulan November lalu dan mendapatkan hasil yang cukup baik.
Bahkan, ia menunjukkan senyumannya sebagai tanda bahwa dirinya siap bangkit di MotoGP musim 2024.
Dilansir murianetwork.com dari situs Speedweek, ia mengaku merasa aneh karena sudah terbiasa dengan motor Honda.
Baca Juga: Diaspora dari 12 Negara Dukung Prabowo – Gibran, Optimis Raup 1.75 Juta Suara
Apalagi, ia kini harus menghadapi orang-orang baru yang akan membantunya di tim Gresini.
Namun, hal tersebut membuatnya termotivasi untuk bisa bangkit dan menunjukkan performa terbaiknya.
Ia menggambarkan bahwa tes Valencia berjalan baik dan mengaku siap untuk meraih kesuksesan dengan pabrikan Ducati.
Keluarga besar di Gresini juga terus berusaha membuat pembalap berjuluk The Baby Alien untuk bisa merasa nyaman dan cepat beradaptasi.
Ditanya tentang perbedaan antara Honda dengan Ducati, ia mengaku belum bisa memberi jawaban pasti.
''Keduanya adalah motor yang berbeda. Setingan memang berbeda, tetapi semuanya adalah soal melakukan pengereman lambat dan meningkatkan kecepatan lebih awal,'' ujar Marquez.
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: harianhaluan.com
Artikel Terkait
Setelah bZ4X dan C-HR+, Toyota Siapkan Yaris Listrik
Berpotensi Terbakar, Hyundai Tarik Ribuan Unit Tucson
Daftar Mobil Harga Rp200 Jutaan Cocok untuk Mudik Lebaran, Ada Model Hybrid hingga Listrik
Beli Mobil bekas, Jangan Salah Pilih Begini Ciri-Ciri Kendaraan Pernah Terendam Banjir