Mitsubishi Xpander Hybrid Segera Mengaspal 1 Februari 2024, Lebih Bagus Mana dengan Innova Zenix?

- Senin, 29 Januari 2024 | 16:01 WIB
Mitsubishi Xpander Hybrid Segera Mengaspal 1 Februari 2024, Lebih Bagus Mana dengan Innova Zenix?

INFO INDONESIA. JAKARTA - Mitsubishi Xpander hybrid akan segera mengaspal pada 1 Februari 2024 mendatang.

Sayangnya kehadiran Mitsubishi Xpander hybrid ini baru akan meluncur pertama kali di Thailand, bukan Indonesia.

Menjelang waktu peluncurannya banyak yang penasaran sehebat apa performa Mitsubishi Xpander hybrid?

Menurut informasi Mitsubishi Xpander yang akan meluncur dalam versi hybrid juga akan tersedia pada tipe Xpander Cross.

MPV bermesin hybrid tersebut digadang-gadang akan diproduksi di pabrik Mitsubishi Motors Thailand di Laem Chabang.

Menurut info yang sebelumnya beredar, Xpander HEV dipastikan menggunakan sistem hybrid buatan Mitsubishi sendiri, berbasis teknologi PHEV mereka.

Baca Juga: Siapa Bilang Boros? Berikut Ada 7 Pilihan Mobil Tua yang Irit BBM untuk Para Generasi Modern!

Artinya, Mitsubishi tidak menggunakan teknologi e-Power Nissan atau hybrid milik Renault.

Dari teaser yang dirilis Mitsubishi Motors, diketahui Xpander Cross HEV yang ditampilkan tidak banyak berubah.

Perbedaannya hanya ada aksen biru di bagian pelek dan pintu.

Spesifikasi detail mengenai Xpander hybrid ini belum diungkapkan secara detail.

Namun banyak konsumen yang berharap speknya bisa menandingi Innova Zenix hybrid.

Sebagai informasi Zenix hybrid menggunakan mesin M20A-FXS hybird yang memiliki kapasitas 2.000 cc Dynamic Force dipadukan dengan baterai Lithium Ion.

Hasil kombinasi dari mesin dan motor elektriknya tersebut, diklaim mampu menghasilkan tenaga gabungan maksimum 223 hp.

Artikel ini telah lebih dulu tayang di: infoindonesia.id

Komentar