BondowosoNetwork.com - Suzuki Shogun versi matic akhirnya telah dirilis dengan mesin baru.
Selain mesinnya yang baru pada Suzuki matic inipun menggunakan tampilan serba lancip layaknya motor bebek.
Meskipun begitu, fitur yang lumayan canggih dan juga memiliki fitur yang membuat motor ini irit BBM.
Dikutip Bondowoso Network dari YouTube YRP OFFICIAL, berikut spesifikasi dan fitur pada Suzuki Shogun versi matic.
Seperti diketahui, Shogun SP125 merupakan salah satu motor bebek legendaris, yang berasal dari pabrikan Suzuki.
Lalu kali ini, kita akan mengulas sosok skutik baru, yang dikatakan sebagai Suzuki Shogun SP125 versi matic.
Adapun sosok skutik terbaru besutan Suzuki, yang disebut sebagai penerus Shogun ini, yakni Suzuki Address.
Lalu pertanyaannya, kenapa skutik ini bisa disebut sebagai Shogun SP125? Alasannya adalah desain yang dimilikinya, yang terlihat serupa dengan milik Shogun.
Dimulai pada bagian body yang sporty, dan pada bagian depannya terdapat single headlamp, yang diletakkan pada bagian stang depannya.
Baca Juga: Baru Launching Langsung Panen Hujatan, New Honda Stylo 160 Tetap Gunakan Rangka eSAF, Tapi...
Lalu bagian fairing depan pada skutik ini, terdapat lampu sein yang terletak di kedua sisinya, maka dari itu tidak heran, jika skutik ini dikatakan sebagai Suzuki Shogun versi matic.
Tidak berhenti sampai disitu, pada bagian panel instrumen yang digunakan skutik ini, masih menggunakan speedometer dengan model analog, yang sangat mirip dengan Shogun SP125.
Namun untuk penguncian keamanan konvensional, matic ini masih belum keyless, di mana hal ini semakin membawa kita kepada sosok motor bebek Shogun SP125.
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: bondowoso.jatimnetwork.com
Artikel Terkait
Setelah bZ4X dan C-HR+, Toyota Siapkan Yaris Listrik
Berpotensi Terbakar, Hyundai Tarik Ribuan Unit Tucson
Daftar Mobil Harga Rp200 Jutaan Cocok untuk Mudik Lebaran, Ada Model Hybrid hingga Listrik
Beli Mobil bekas, Jangan Salah Pilih Begini Ciri-Ciri Kendaraan Pernah Terendam Banjir