BondowosoNetwork.com - Salah satu pabrikan otomotif yang kini masih eksis di pasar tanah air adalah Suzuki.
Pabrikan asal Jepang itu, terus melakukan inovasi dengan mengeluarkan produk terbaiknya.
Terlebih di bidang motor matic, Suzuki mencoba mengejar ketertinggalan dari kompetitornya seperti Honda dan Yamaha.
Hal itu terbukti atas upaya Suzuki yang melakukan kerja sama dengan pabrikan asal China yaitu Haojue.
Baca Juga: 5 Destinasi Wisata Menakjubkan di Kabupaten Jember, Dari Skyland Hingga Pulau Nusa Barong
Sebagaimana dikutip Bondowoso Network dari kanal YouTube OC OTO, Suzuki dikabarkan telah resmi meluncurkan skutik terbarunya yang berjuluk Haojue AFR 125.
Kehadiran Haojue AFR 125 tersebut jika nantinya hadir di pasar tanah air, maka diprediksi akan diberi nama Suzuki NFR 125.
Bahkan kehadiran Haojue AFR 125 nantinya juga dinilai akan mengancam pasar skutik tanah air seperti Honda Scoopy dan Yamaha Gear di kelas 125 cc.
Haojue AFR 125 membawa desain bergaya futuristik utamanya pada lampu mono proyektor yang menciptakan nuansa sporty.
Baca Juga: Dicecar Tentang Pembangunan IKN, Gibran Beri Jawaban Menohok buat Cak Imin dan Mahfud MD
Selain itu, nuansa futuristik Haojue AFR 125 terletak pada dua lampu sein yang membentuk siluet mata hiu.
Bahkan skutik elegan Haojue AFR 125 tersebut, lampu depannya dinilai mirip seperti Yamaha R1 yang dilengkapi dengan lampu DRL miring.
Jadi pada saat malam hari, lampu Haojue AFR 125 itu sangat terlihat unik daripada skutik lainnya.
Beralih ke bagian rangkanya, Haojue AFR 125 sudah dibekali rangka baja yang super kokoh.
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: bondowoso.jatimnetwork.com
Artikel Terkait
Setelah bZ4X dan C-HR+, Toyota Siapkan Yaris Listrik
Berpotensi Terbakar, Hyundai Tarik Ribuan Unit Tucson
Daftar Mobil Harga Rp200 Jutaan Cocok untuk Mudik Lebaran, Ada Model Hybrid hingga Listrik
Beli Mobil bekas, Jangan Salah Pilih Begini Ciri-Ciri Kendaraan Pernah Terendam Banjir