murianetwork.com - Rupanya Honda Beat 2024 jangan jumawa, sebab akan ada penantang yang lebih garang di pasar skutik Indonesia.
Skutik lawan berat Honda Beat 2024 ini adalah buatan Yamaha yang sejak dulu adalah kompetitor keras dari Honda.
Skutik terbaru Yamaha ini disebut sebagai jelmaan dari Yamaha Mio Soul Facelift.
Baca Juga: All New Honda Beat 2024: Skutik Masa Depan dengan Desain Menggoda, Fitur Smart System, Rangka Baru?
Yamaha kembali membuat gebrakan dengan meluncurkan skutik kelas 125 cc yang sangat menarik perhatian, yakni Yamaha Cygnus Gryphus 125.
Skutik ini tidak hanya setara dengan Yamaha Mio, tetapi juga menghadirkan fitur dan desain yang lebih canggih. Yuk, simak ulasan lengkapnya!
Yamaha Cygnus Gryphus 125 memukau dengan desain sporty yang mencerminkan kekinian.
Fairing dan headlamp depan-nya memberikan kesan dinamis, mirip dengan desain Yamaha Xmax yang menggunakan dual headlamp.
Bagian instrumen juga sangat mewah dengan panel full digital yang lebar, sekelas dengan Yamaha Max.
Keunikan lain terletak pada lubang tangki yang terletak di bagian dashboard depan, serta fitur storage dan slot USB charging yang nyaman diakses.
Bagian kaki-kaki Yamaha Cygnus Gryphus 125 didesain untuk memberikan kenyamanan dan performa yang optimal.
Baca Juga: NEW HONDA BEAT STREET 2023 BORN TO RIDE! SPEK MANTAP & IRIT BBM, HARGANYA BERAPA SIH?
Suspensi depan menggunakan sistem telescopic dengan velg 12 inci dan ban berukuran 120/70, sementara pengereman Cakra menambah kestabilan saat berkendara.
Bagian belakang dilengkapi dengan suspensi ganda, velg 12 inci, ban 130/70, dan pengereman belakang cakram untuk keamanan maksimal.
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: manadonesia.com
Artikel Terkait
Setelah bZ4X dan C-HR+, Toyota Siapkan Yaris Listrik
Berpotensi Terbakar, Hyundai Tarik Ribuan Unit Tucson
Daftar Mobil Harga Rp200 Jutaan Cocok untuk Mudik Lebaran, Ada Model Hybrid hingga Listrik
Beli Mobil bekas, Jangan Salah Pilih Begini Ciri-Ciri Kendaraan Pernah Terendam Banjir