BondowosoNetwork.com - Yamaha kembali menghadirkan gebrakan baru dalam dunia skutik dengan peluncuran New Yamaha Mio 155.
Skutik berkapasitas 155 cc ini, yang sebelumnya dikenal sebagai Yamaha Force 155.
Motor baru ini siap meluncur dengan desain ala Maxi yang menarik.
Kabarnya skutik ini akan direbranding dengan nama Mio 155, menjanjikan pengalaman berkendara yang lebih mengasyikkan.
Baca Juga: Siap Dipinang, Vespa Ala Indonesia Nih Bro, PT Molindo Luncurkan Retro Klasik DX11 Harga 18 Jutaan
Desain New Yamaha Mio 155 meminjam elemen desain Maxi yang membuatnya tampak lebih besar dan berkelas.
Diketahui bahwa Yamaha Force memiliki desain mirip dengan Yamaha NX.
Namun dengan siluet yang lebih agresif dan lebih kecil.
Desain dual headlamp pada Mio 155 memberikan tampilan yang serupa dengan saudaranya, namun dengan sentuhan lebih modern dan agresif.
Sebagaimana dikutip Bondowoso Network dari chanel youtube mahendra, Bagian depan Mio 155 dirancang dengan veiring yang lebih aerodinamis.
Garis desain yang lebih agresif, dan lebih tajam.
Menjadikannya skutik yang dinilai memiliki desain yang lebih berani dibandingkan dengan Yamaha NMAX.
Panel instrumen yang digunakan pada Mio 155 adalah panel full digital, yang memiliki desain yang lebih keren dan futuristik.
Menariknya, Mio 155 memiliki dek bawah rata yang dinilai lebih fungsional dibandingkan dengan NMAX.
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: bondowoso.jatimnetwork.com
Artikel Terkait
Setelah bZ4X dan C-HR+, Toyota Siapkan Yaris Listrik
Berpotensi Terbakar, Hyundai Tarik Ribuan Unit Tucson
Daftar Mobil Harga Rp200 Jutaan Cocok untuk Mudik Lebaran, Ada Model Hybrid hingga Listrik
Beli Mobil bekas, Jangan Salah Pilih Begini Ciri-Ciri Kendaraan Pernah Terendam Banjir