Seorang kurir paket bernama Yoga mengalami kehilangan besar setelah sepeda motor dan 138 paket yang dibawanya dicuri di Jalan Sirna Raga, Kelurahan 8 Ilir, Kecamatan Ilir Timur II, Palembang.
Peristiwa ini terjadi pada Kamis, 13 Maret 2025, sekitar pukul 12.00 WIB.
Yoga menjelaskan bahwa saat itu ia sedang mengantar paket dan telah mengunci setang sepeda motornya, namun kunci masih terpasang di kontak.
"Saya turun mau kasih paket. Motor posisi setang terkunci, tapi kunci masih dipasang di sana," ungkapnya.
Empat pelaku berboncengan menggunakan dua sepeda motor, yaitu Honda Beat Street dan Scoopy, mendekati Yoga.
Dua dari pelaku menunjukkan senjata api yang diselipkan di pinggang.
"Ada ibu-ibu yang meneriaki maling. Saya mau dekat, tapi dua pelaku ada yang menunjukkan senjata di pinggangnya," kata Yoga.
Meskipun ia berusaha mengejar pelaku dengan bantuan ibu-ibu di sekitar, mereka tidak berhasil menangkap pelaku.
Akibat pencurian tersebut, Yoga harus mengganti 138 paket yang hilang, yang diperkirakan bernilai lebih dari Rp6 juta.
"Baru tiga paket yang saya antar di hari itu. Kebanyakan paket yang hilang itu adalah pakaian," jelasnya.
Ia juga terancam dipecat dari perusahaan tempatnya bekerja jika tidak bisa kembali bekerja dalam waktu seminggu.
Yoga telah melaporkan kejadian ini ke Polsek Ilir Timur II dan berharap pihak kepolisian dapat segera menangkap pelaku.
"Tidak ada motor, tidak bisa bekerja. Kalau seminggu tidak kerja, saya bisa dipecat. Sekarang saya pasrah," tambahnya.
Viral di Media Sosial
Kejadian ini menjadi viral di media sosial setelah video pencurian yang berdurasi satu menit tiga detik beredar.
Dalam video tersebut, terlihat bagaimana pelaku dengan cepat mencuri motor dan paket yang hendak diantar oleh Yoga.
Kanit Ranmor Sat Reskrim Polrestabes Palembang, Iptu Jhoni Palapa, mengonfirmasi bahwa pihaknya sudah mengetahui tentang video viral tersebut.
"Ya, kita unit Ranmor sudah mengetahui video viral tersebut. Masih kita lakukan penyelidikan dan mengambil keterangan saksi-saksi di lokasi kejadian guna menangkap pelaku," tegasnya
Sumber: tribunnews
Foto: MOTOR KURIR HILANG - (Kiri) Penampakan motor kurir yang hilang dimaling pada Kamis (13/3/2025) sekitar pukul 12.00 WIB dan (Kanan) Korban atas nama Yoga yang mengaku harus ganti rugi sebesar Rp6 juta karena 138 paket yang harusnya diantar malah dimaling orang/Kolase Tribunsumsel.com/ Rachmad Kurniawan
Artikel Terkait
Di Kongres Demokrat, SBY Singgung Cawe-Cawe: Abuse of Power adalah Dosa Terbesar!
Memaksa Bendera Pusaka Berkibar di IKN
Dapat Info dari KPK, Faisal Basri Sebut Bobby - Airlangga Terlibat Penyelundupan Nikel Rugikan Negara Ratusan Triliun
Bahlil dan Agus Kartasasmita Diduga Punya Masalah yang Mirip Airlangga Hartarto